Waketum Mundur, Komite Pemilihan PSSI DIY ‘Kumpulkan’ Exco

YOGYAKARTA –– Komite Pemilihan PSSI DIY berencana mengundang selusuh anggota Executive Committee (Exco) pada Jumat (2/2/2018) lusa. Hal ini dilakukan guna membahas lebih lanjut perihal pengunduran wakil ketua umum, Dwi irianto SH.

“Terkait pengunduran diri waketum kami telah menggelar rapat internal dan memutuskan akan mengundang Exco pada Jumat lusa,” ucap Ketua Komite Pemilihan PSSI DIY, Armando Pribadi, Rabu (31/1/2018).

Menurut Armando, surat undangan akan dikirim Kamis (1/2/2018) pagi. Ia berharap seluruh anggota Exco yang berjumlah enam orang menyusul mundurnya waketum, bisa hadir. Selain undangan pihaknya juga akan mengingatkan Exco terkait pertemuan.

“Biar tidak lupa nanti kita ‘japri’ juga. Kami berharap semuanya bisa hadir memenuhi undangan kami yang undangan resminya akan kami kirim Kamis pagi,” katanya.

Anggota Komite Pemilihan, Kuncoro Mengkunegoro mengatakan, dalam pertemuan dengan exco pihaknya akan menyampaikan perihal pergantian ketua umum, meliputi mekanisme serta dasar hukum yang digunakan yakni Statuta Asprov dan Statuta PSSI.

Kuncoro menegaskan, dalam pertemuan dengan exco, surat pengunduran diri waketum akan menjadi topik pembahasan utama. Selebihnya, berkaitan dengan tindaklanjut dari surat tersebut diserahkan kepada Exco.

Komite Pemilihan, lanjut dia, akan berkomunikasi dengan Dwi Irianto secara langsung guna memastikan alasan pengunduraan dirinya. Komite Pemilihan ingin memastikan apakah alasan pengunduran diri hanya seperti yang tertuang dalam surat pengunduran resmi, atau justru ada alasan lain. Pihaknya juga akan berkomunikasi dengan PSSI Pusat terkait persoalan ini.

Lihat juga...