Kelengkapan Dokumen Kapal Roro Perlu Diperiksa
BENGKALIS – Dinas Perhubungan Bengkalis, Provinsi Riau, mendukung penuh langkah yang dilakukan oleh Satuan Polisi Air Polres Bengkalis dalam rangka pengecekan terhadap kelengkapan dokumen kapal Roro.
“Tentu kita dukung langkah yang dilakukan Sat Polair Polres Bengkalis ini, karena dokumen maupun kelengkapan lainnya harus dimiliki pihak kapal sesuai aturan yang berlaku,” kata Plt. Kadishub Bengkalis, Joko Edi Imhar, di Bengkalis, Rabu (21/3) malam.
Joko mengatakan, ia juga mendapatkan sejumlah laporan, bahwa ada beberapa kapal yang memiliki kru tidak sesuai pada penempatan dengan sertifikat yang dimiliki, dan ini perlu pengecekan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan selama berlayar.
“Intinya setiap posisi kru di kapal tentu harus sesuai dengan sertifikat yang dimiliki oleh setiap kru kapal yang ada, dengan adanya pengecekan dokumen ini tentu akan terlihat nantinya apakah mereka memilki dokumen yang sesuai dengan aturan,” kata Kadishub.
Dia menjelaskan, saat ini dari empat kapal, baru dua kapal Roro yang beroperasi melayani rute penyeberangan Sungai Pakning-Bengkalis, hal ini karena ada beberapa kapal yang masih dalam pemeriksaan oleh Sat Pol Air Polres Bengkalis.
Sementara itu, pemeriksaan yang sempat membuat pelayaran ditunda tersebut dalam upaya penertiban dan menjaga keselamatan dalam berlayar.
Kapolres Bengkalis, AKBP Abas Basuni, ketika dikonfirmasi, mengatakan bahwa pemeriksaan terhadap seluruh kapal Roro yang ada saat ini dalam rangka melakukan pengecekan terhadap kelengkapan dokumen kapal dan yang paling utama dalam rangka upaya keselamatan selama berlayar.
“Pemeriksaan ini kita lakukan dalam rangka upaya menjaga keselamatan kapal dalam berlayar, apakah sudah sesuai dengan aturan yang ada saat ini,” kata Kapolres. (Ant)