Messi Singkirkan Chelsea dari Liga Champions
Editor: Koko Triarko
KATALAN – Performa gemilang Lionel Messi membantu mengantar Barcelona menyingkirkan Chelsea dari Liga Champions setelah mengemas kemenangan 3-0 pada leg kedua babak 16 besar di Camp Nou, Kamis (15/3/2018) dini hari.
Messi yang mencatat gol ke-100 di Liga Champions, sebelumnya menjaga peluang Barcelona tetap terbuka dengan satu gol away di Stamford Bridge pada leg pertama. Tambahan dua gol beserta assist di Camp Nou turut membawa Blaugrana unggul dengan agregat 4-1.
Gol pertama pemain lincah berusia 30 tahun lahir saat laga masih belum berjalan tiga menit. Sedangkan gol keduanya lahir pada menit 63, melengkapi gol Ousmane Dembele yang mencetak gol pertamanya untuk Barcelona pada menit 20.
Lionel Messi sempat absen membela Barcelona saat menumbangkan Malaga di Liga Primer, menyusul kelahiran anak ketiganya. Namun, ia kemudian menunjukkan kualitasnya dengan mencetak gol cepat sekaligus gol tercepat sepanjang karirnya.
Pemain Argentina yang mengakhiri catatan tanpa gol ke gawang Chelsea pada percobaan kesembilan di leg pertama lalu, kerja sama apiknya dengan Luis Suarez, membuatnya dengan leluasa bisa melepas tembakan dan mengirim bola di antara dua kaki Thibaut Courtois.
Chelsea langsung memberikan respon melalui Willian. Namun, tembakan rendahnya masih berhasil digagalkan Marc-Andre ter Stegen.
Saat Chelsea mulai membangun kepercayaan diri, Barcelona kembali menekan melalui sebuah counter attack yang berawal dari keberhasilan Messi mencuri bola dari Cecs Fabregas.
Messi sempat memperdaya Andreas Christensen dan Cesar Azpilicueta sebelum mengirim umpan silang kepada Dembele. Bola langsung disambut dan dikirim ke pojok atas gawang Courtois.