“Car Free Night” akan Digelar untuk Memperingati KAA

Car Free Night digelar merayakan KAA. Ilustrasi keramaian malam di sekitar Gedung Merdeka Bandung -Foto: Irvan Syafari

Ia pun menyampaikan permintaan maaf apabila saat penyelenggaraan, jalanan protokol di Kota Bandung akan diliputi macet. Jalan utama yang akan digunakan sebagai karnaval seperti Jalan Merdeka dipastikan akan ditutup.

“Pasti ada (penutupan jalan) kita sudah koordinasi dengan Polrestabes mereka yang punya kewenangan,” kata dia.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bandung, Kenny Dewi Kaniasari mengatakan, karnaval yang berlangsung berupa napak tilas dengan berjalan kaki sejauh 1,6 kilometer.

“Rutenya sekitar Gedung Merdeka, start-nya mulai dari Hotel Savoy Homann, ke Jalan Soekarno, Naripan dan kembali lagi ke Lengkong Besar (Asia Afrika),” katanya.

Para peserta akan berjalan di rute tersebut dengan memakai pakaian khas daerah dan pakaian khas masing-masing negara. Acara rencananya dimulai sejak pukul 13.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Tak henti di sana, kata Kenny, acara akan dilanjutkan panggung hiburan di depan Gedung Merdeka hingga malam hari.

“Nanti ada hiburan-hiburan sekalian Car Free Night. Peserta 2.300 orang dari dalam dan luar negeri 15 negara,” katanya (Ant).

Lihat juga...