Keanon Santoso Incar Enam Balap Internasional 2018

Keanon Santoso - Foto: @keanon19

JAKARTA – Pebalap muda Indonesia Keanon Santoso mengincar sekitar enam balapan internasional Formula Renault yang akan dilangsungkan di Asia atau Asian Formula Renault (AFR).

Tak hanya Asia, Keanon juga mengincar agenda balapan Formula Renault di Timur Tengah untuk musim 2018 ini. “Untuk tahun 2018 ini aku rencananya akan mengikuti setidaknya enam balapan Renault Formula di dua kawasan yakni Asia dan Timur Tengah,” kata Keanon Senin (16/4/2018).

Untuk Formula Renault di Asia atau AFR, di 2018 ada enam seri balapan yang masing-masingnya terdiri dari dua putaran. Di Zhuhai pada 17-18 Maret, Shanghai (28-29 April), Ningbo (26-27 Mei), Zhengzhou (7-8 Juli), Sepang (25-26 Agustus) dan Shanghai (12-14 Oktober).

Pebalap berusia 17 tahun tersebut mengatakan, setidaknya akan mengikuti tiga balapan dari enam seri walau sebenarnya dirinya ingin mengikuti keseluruhan seri. “Namun karena di seri pertama di Zhuhai, China, aku gak ikut karena sedang Ujian Nasional sekolah, sehingga sudah kehilangan poin, aku hanya mengagendakan setidaknya tiga sampai empat balapan saja,” jelas Keanon.

Di AFR Keanon mengincar balapan di Sirkuit Internasional Shanghai, China, dan Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, dengan opsi pilihan di tiga seri lainnya. “Jika di Shanghai nanti saya memiliki catatan waktu baik, saya akan ikut di Shanghai lagi di seri terakhir. Namun jika tidak, saya akan memilih antara Ningbo atau Zhengzhou atau keduanya,” ujarnya.

Sementara untuk balapan di Timur Tengah, Keanon mengaku akan mengikuti setidaknya tiga balapan Formula Renault ketika dirinya mengikuti kelas persiapan masuk universitas di Jerman sekitar Agustus atau Oktober mendatang.

Lihat juga...