Mukomuko Programkan Jaminan Kesehatan Untuk Seluruh Warga
MUKOMUKO – Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko, Bengkulu memprogramkan jaminan kesehatan daerah untuk seluruh warganya. Program jaminan kesehatan tersebut terintegrasi dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.
Kabid Farmasi dan Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko Erik Prasetya menyebut, saat ini program dari kebijakan tersebut sedang disusun. Secara teknis, program jaminan kesehatan daerah yang terintegrasi dengan BPJS kesehatan ini berlaku untuk semua, baik warga yang tergolong ekonomi miskin maupun orang kaya.
“Warga setempat yang menerima program jaminan kesehatan daerah ini masuk di kelas tiga dalam hal pelayanan kesehatan gratis di sarana kesehatan di daerah itu,” jelasnya.
Pemerintah daerah setempat, katanya, tidak memberikan jaminan kesehatan terhadap warga yang ingin masuk dalam jaminan kelas dua atau satu. “Bagi warga yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan di kelas dua atau satu harus biaya sendiri atau mandiri,” ujarnya.
Saat ini sedang dihitung kebutuhan anggaran untuk memberikan jaminan kesehatan daerah kepada semua warga tersebut. Penghitungan menggunakan data penduduk dari Dinas Kependudukan dan Pencacatan Sipil dan data BPJS kesehatan setempat.
Dari 174.219 jiwa warga yang tercatat di Dinas Kependudukn dan Pencatatan Sipil, 107.661 orang warga atau sebesar 61,80 persen telah terdaftar sebagai peserta BPJS kesehatan. Masih ada sebanyak 66.558 orang warga setempat atau sebesar 38,2 persen yang belum terdaftar sebagai peserta BPJS kesehatan. (Ant)