Penyeberangan Akhir Pekan Didominasi Kendaraan Roda Dua

Editor: Satmoko

LAMPUNG – Arus penyeberangan menggunakan pelabuhan Bakauheni PT. ASDP Indonesia Ferry cabang Bakauheni terlihat meningkat.

Humas PT. ASDP Indonesia Ferry cabang Bakauheni, Syaifullail Maslul menyebut secara umum sepanjang bulan April masih terjadi arus penyeberangan yang normal. Namun pada akhir pekan, pasca libur Sabtu (14/4) terjadi peningkatan arus kendaraan dari Pulau Sumatera menuju Pulau Jawa didominasi kendaraan roda dua dan kendaraan pribadi.

PT. ASDP Indonesia Ferry disebutnya mengoperasikan sebanyak 9 loket pembelian tiket kendaraan, 1 loket untuk kendaraan roda dua dan delapan tiket untuk kendaraan pribadi, bus dan truk.

Penyiapan tiket normal juga dilakukan di loket pembelian tiket penumpang pejalan kaki dengan sebanyak lima loket. Arus penyeberangan kendaraan yang meningkat jelang sore hari di antaranya didominasi kendaraan roda dua dari beberapa klub motor.

Irawan, kepala terminal antarmoda pelabuhan Bakauheni [Foto: Henk Widi]
“Secara umum arus penyeberangan normal karena libur hanya dua hari untuk libur Isra Miraj Nabi Muhammad dan sebagian masyarakat mempergunakan liburan hanya akhir pekan ini,” terang Syaifullail Maslul, Humas PT. ASDP Indonesia Ferry saat dikonfirmasi di Bakauheni, Minggu (15/4/2018).

Aktivitas bongkar muat di pelabuhan Bakauheni dengan sebanyak 30 unit kapal roll on roll off yang dioperasikan juga terlihat normal. Sebanyak lima dermaga diakui Syaifullail dioperasikan di antaranya dermaga 1, 2, 3, 6, 7 sementara dermaga 5 masih dilakukan perbaikan, masih belum dioperasikan.

Lihat juga...