Macet Puncak Berimbas ke Jalur Alternatif
CIANJUR – Macet total di jalur Puncak-Cianjur, Jawa Barat, berimbas pada jalur alternatif yang ada di sepanjang jalur tersebut. bahkan antrean kendaraan terus memanjang hingga Senin (18/6/2018) malam.
Pantauan di beberapa Jalur alternatif di kawasan Puncak-Cipanas, seperti Hanjawar tembus Pacet dan Hanjawar-Sukaresmi tembus Cikalongkulon-Jonggol. Kendaraan dengan tujuan Puncak atau sebaliknya menuju Cianjur, terjebak antrean hingga tiga jam lebih.
Laju kendaraan tersendat di beberapa titik seperti perempatan Pasar GSP Mariwati dan pertiga Ciwalen menuju Taman Bunga Nusantara. Petugas keamanan tempat wisata mengarahkan wisatawan dengan tujuan Bogor dan seterusnya untuk mengunakan jalur alternatif Sukaresmi-Cikalongkulon tembus Jonggol.
Hal tersebut untuk menghindarkan wisatawan yang hendak pulang terjebak hingga berjam-jam di jalur utama Puncak. Hal yang sama dilakukan petugas di Pos Pam Cikanyere, termasuk melakukan rekayasa arus untuk meminimalisasi antrean di jalur alternatif.
Tercatat, ribuan pengendara terjebak enam jam di Jalur Puncak-Cianjur, Jawa Barat, sebagian besar dengan tujuan tempat wisata di kawasan Cipanas. “Saya dan keluarga hendak ke Taman Bunga Nusantara, tapi dari pukul 11.00 sampai dengan 15.00 masih terjebak macet di Jalan Cimacan-Cipanas. Untuk putar balik sama padatnya, sehingga kami tetap bertahan,” kata Asep Usman, wisatawan asal Kabupaten Bandung, Senin (18/6/2018).
Meski sudah berangkat Subuh dari Bandung untuk menghindari macet, upaya tersebut di luar perkiraan karena saat memasuki Jalur Puncak-Cianjur, antrean sudah terjadi. Bahkan sebagian besar pengemudi yang terjebak di jalur Puncak-Cianjur, mengatakan untuk jarak 10 meter mereka menghabiskan waktu hingga dua jam.