Atlet Asian Para Games Diminta Fokus Bertanding
Editor: Mahadeva WS
JAKARTA – Atlet Indonesia yang akan berlaga di Asian Para Games 2018, diminta untuk fokus pada laga yang akan dijalani. Atlet diharapkan tidak terpecah perhatiannya dengan hadiah yang dijanjikan.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berharap, para atlet difabel tidak mengutamakan bonus ketika berlaga, dalam pesta olahraga difabel se-Asia tersebut. “Kita semua semangat, karena tergetar saat mendengar Indonesia Raya digaungkan saat emas diraih. Menurut saya itu penghargaan tertinggi kita dan penghargaan itu tentu ditambah dengan apresiasi dalam bentuk rupiah,” kata Anies, Kamis (6/9/2018).
Walaupun tetap menjanjikan adanya bonus untuk atlet peraih medali, Anies tetap para atlet tetap berjuang. Kemenangan yang diraih diharapkan menjadi upaya pembuktian atas kemampuan yang dimiliki, dan bukan hanya karena ingin mendapatkan uang. “Kita semua semangat, karena membawa Merah Putih. Kita semua semangat karena tergetar saat mendengar Indonesia Raya digaungkan saat emas diraih. Menurut saya, itu penghargaan tertinggi kita. Dan penghargaan itu tentu ditambah dengan apresiasi dalam bentuk rupiah. Tapi jangan sampai yang kita perjuangan semata-mata karena (rupiah),” tegas Anies.
Anies menyebut, lagu Indonesia Raya yang menggema di venue perlombaan, saat emas diraih merupakan penghargaan tertinggi. Pesta olahraga difabel se-Asia tersebut, menjadi ajang bagi Indonesia untuk unjuk gigi di kancah internasional. Nama baik bangsa dan prestasi menjadi beban utama yang harus ditanggung di pundak para atlet.
Dengan kondisi tersebut diharapkan, masyarakat bisa memberikan dukungan penuh kepada para atlet di Asian Para Games. Dukungan itu sangat penting, agar para atlet bisa berjuang menjaga harga diri bangsa, yang puncaknya medali emas. “Karena itu kejarlah emas, biarkan emas itu jadi kebanggaan sampai anak cucu. Sesuatu yang melampaui angka-angka materialistik,” ujarnya.