KPU Balikpapan: Persiapan Pemilu Capai 80 Persen

Editor: Satmoko Budi Santoso

BALIKPAPAN – Jelang pelaksanaan Pemilihan Presiden dan Legislatif yang akan berlangsung pada 17 April 2019, persiapan KPU Balikpapan telah mencapai 80 persen. Persiapan saat ini adalah melengkapi surat suara yang kini dalam proses pengadaan.

Ketua KPU Kota Balikpapan, Noor Thoha, menjelaskan, persiapan yang tengah dilakukan untuk pilpres dan pileg adalah melengkapi surat suara karena saat ini masih dalam proses pencetakan. Terlambatnya surat suara karena adanya gugatan yang dilayangkan calon DPD terhadap KPU.

“Untuk surat suara ini KPU RI pengadaannya, apalagi gugat menggugat terkait calon DPD yang kemarin ditolak, itu bagian dari yang menghambat sebenarnya,” katanya, Rabu (16/1/2019).

Kendati masih menunggu surat suara, pihaknya tetap optimis, proses surat suara akan selesai pada Maret mendatang karena pada Februari 2019 sudah didistribusikan.

“Kalau dicetak, surat suara mulai tanggal 16 Desember 2018 sudah proses, tinggal keputusan calon DPD itu. Nah Maret itu sudah harus clear, sudah disortir, sudah dilipat, tinggal nanti packing ke kotak-kotak itu. Mestinya Februari sudah distribusi ke KPU,” terang Noor Thoha.

Untuk itu, Noor Thoha menyebutkan, persiapannya telah mencapai 80 persen karena tinggal melengkapi surat suara.

“Hanya menunggu surat suara dari KPU Pusat yang rencananya sesuai jadwal akan didistribusikan pada Februari nanti,” imbuhnya.

Terkait dengan sidak yang dilakukan DPRD Balikpapan ke KPU, dia menilai, hal yang wajar sebagai bentuk pengawasan. Karena DPRD Provinsi Kaltim juga akan memantau persiapan KPU Kota Balikpapan.

“Ya memang, seperti biasanya jelang Pemilu itu rutin. Nanti sebentar lagi dari provinsi, melihat persiapan kita. Karena memang yang punya gawe ibarat yang leading  sektornya,” tutupnya.

Lihat juga...