Titiek Soeharto Cemaskan Peredaran Narkoba hingga Pelosok Desa

Editor: Koko Triarko

SOLO – Kasus peredaran Narkoba di Indonesia yang beberapa waktu lalu sempat terungkap dalam jumlah yang sangat besar, masih menjadi keresahan tersendiri bagi masyarakat luas. Pasalnya, hingga saat ini kasus itu belum ada kejelasan, baik siapa pemiliknya maupun ke mana barang bukti narkoba yang jumlahnya hingga berton-ton tersebut.

Hal inilah yang diungkapkan Ketua Dewan Pertimbangan Partai Berkarya, Siti Hediati Haryadi, saat menghadiri Deklarasi PPP Asli mendukung Prabowo-Sandi, di Gedung Umat Islam, Kartopuran, Solo, Minggu (13/1/2019).

Putri Cendana yang karib disapa Titiek Soeharto, menyatakan, banyak orang tua yang khawatir akan masa depan anak-anak mereka, karena peredaran narkoba yang merajalela hingga ke pelosok-pelosok desa.

“Kita bisa bayangkan, satu gram saja sudah bisa membuat teler. Bagiamana dengan berton-ton narkoba yang masuk ke Indonesia? Kita semua was-was, karena peredaran narkoba ada di mana-mana, bahkan sampai ke pelosok-pelosok desa,” tegas Titiek Soeharto.

Siti Hediati Haryadi (Titiek Soeharto) saat menghadiri Deklarasi PPP Asli di Solo, Minggu (13/1/2019). -Foto: Harun Alrosid

Menurutnya, yang lebih mengkhawatirkan lagi, hingga saat ini kasus berton-ton narkoba itu tidak tuntas. Sebab, hingga saat ini kasus tersebut tidak diungkapkan kepada masyarakat secara pasti, siapa pemiliknya dan bagaimana kelanjutannya.

“Kita tidak pernah tahu ke mana barang bukti berton-ton narkoba itu, dan tak pernah tahu siapa pemiliknya. Berton-ton narkoba ini tentunya akan membinasakan generasi kita ke depan. Ini bisa dikatakan pembunuhan massal,” tegasnya.

Lihat juga...