Cegah Kecelakaan, Polres Bangka Barat Gencar Sosialisasi

MUNTOK  – Polres Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menggencarkan sosialisasi untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas di daerah itu.

“Sosialisasi tatap muka, anjangsana dan pemasangan sejumlah spanduk peringatan terus kami lakukan agar masyarakat semakin sadar pentingnya menaati peraturan berlalu lintas,” kata Kapolres Bangka Barat, AKBP Firman Andreanto, melalui Kepala Bagian Operasional, Kompol Pebriandi Haloho, di Muntok, Minggu.

Selain bertemu langsung dengan masyarakat, kata dia, personel Kehumasan Polres Bangka Barat juga gencar memberikan sosialisasi dengan memasang sejumlah spanduk berisi imbauan tertib berlalu lintas di beberapa lokasi strategis.

Pemasangan spanduk dan poster itu merupakan salah satu upaya dan kepedulian terhadap keselamatan para pengendara kendaraan roda dua maupun roda empat yang melintas di wilayah hukum Polres Bangka Barat.

“Kegiatan itu merupakan salah satu upaya preventif untuk meminimalkan pelanggaran lalu lintas,” katanya.

Dengan adanya upaya-upaya tersebut, diharapkan tidak ada lagi pelanggaran, misalnya tidak menggunakan helm, melawan arus lalu lintas dan lainnya yang bisa menimbulkan kecelakaan dan merugikan diri sendiri maupun orang lain.

Di Kabupaten Bangka Barat pada 2018 terjadi kecelakaan lalu lintas sebanyak 64 kasus mengakibatkan 31 orang meninggal dunia, 42 orang luka berat dan 38 orang luka ringan.

“Kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya mematuhi aturan berlalu lintas agar jumlah kecelakaan bisa berkurang,” katanya. (Ant)

Lihat juga...