Kemenkop dan UKM Dukung Festival Sarung 2019
Editor: Koko Triarko
“Kita tidak tutup mata banyak produk impor. Jadi, kalau kita tidak bangga dengan sarung Indonesia, ya akan berdampak pada perajin,” tukasnya.
Festival Sarung Indonesia bertema ‘Sarung Sebagai Identitas Budaya Pemersatu Bangsa’ akan digelar pada 3 Maret 2019, di Gelora Bung Karno, Jakarta.
Festival yang menyajikan 1.000 jenis sarung ini akan dibuka oleh oleh Presiden Joko Widodo. Rangkaian kegiatan meliputi pasar rakyat, pameran sarung, fashion on the street berbasis sarung, karnaval sarung Indonesia, seminar dan sarasehan sarung.
Sebagai bentuk dukungan, Kemenkop dan UKM akan menyiapkan tiga booth untuk UKM binaan. Yakni, UKM dari Rumah Sarung Indonesia (Rusari), dan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (KUKM) dari empat provinsi yang terdampak bencana. Di antaranya, Sulawesi Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Banten dan Lampung, serta UKM pilihan dari Bali.
“Tujuan festival untuk mempromosikan sarung sebagai salah satu warisan budaya Indonesia. Juga mentransformasikan sarung sebagai trendsetter dan gaya hidup modern bagi generasi milenial,” pungkasnya.