Anies Imbau Warga Jakarta Gunakan Hak Pilih

Editor: Satmoko Budi Santoso

JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, telah menggunakan hak suaranya di TPS 60 Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan.

Usai menggunakan hak pilihnya, Anies mengimbau kepada warga Jakarta untuk memanfaatkan momen Pemilu 2019 dengan sebaik-baiknya sebagai bagian memilih wakil-wakil yang mewakili aspirasi masyarakat.

“Alhamdulillah baru saja tadi menunaikan hak sebagai warga negara untuk ikut mencoblos di TPS 60 di kelurahan Cilandak Barat. Saya mengimbau kepada semua untuk manfaatkan kesempatan ini dan ikut menentukan mereka yang mewakili kita sesuai dengan aspirasi kita,” ucap Anies, Rabu (17/4/2019).

Dia mengatakan, kesempatan ini harus dimanfaatkan untuk menentukan wakil sesuai pilihan masing-masing. Dia mengimbau masyarakat kembali bekerja serta menjaga kenyamanan dan ketertiban Indonesia setelah Pemilu 2019.

“Mari kita manfaatkan kesempatan ini untuk ikut tentukan mereka-mereka yang akan mewakili kita sesuai aspirasi kita setelah selesai nyoblos,” ungkapnya.

Selain itu juga berharap, proses Pemilu 2019 berjalan lancar dari mulai pencoblosan hingga nanti penghitungan suara, sehingga tercipta suasana yang nyaman dan tertib di Ibu Kota pascaPemilu.

“Setelah selesai nyoblos, pulang ke rumah masing-masing, seperti biasanya, dan pantau hasilnya. Sesudah itu kita kerja kembali seperti peran kita masing-masing untuk membuat suasana di Ibu Kota nyaman, tertib, dan aman,” ujarnya.

Kemudian orang nomor satu di Ibu Kota Jakarta itu memaparkan, pada momen Pemilu 2019 ini seluruh tempat hiburan yang dikelola Pemprov DKI Jakarta akan mulai buka pada pukul 13.00 WIB dengan dilengkapi potongan harga tiket masuk, bahkan gratis.

Lihat juga...