Homestay Damandiri Desa Tamanmartani Butuh Promosi
Editor: Koko Triarko
YOGYAKARTA – Meski selama bulan April tingkat kunjungan mengalami tren positif, sejumlah pemilik homestay di Desa Mandiri Lestari Tamanmartani, Kalasan, Sleman, tetap berharap agar KUD Tamanmartani Sejahtera, sebagai pengelola homestay, dapat lebih gencar mempromosikan keberdaan usaha homestay.
Para pemilik homestay wisata di Desa Tamanmartani, juga berharap KUD dapat membentuk tim khusus marketing yang bertugas mempromosikan homestay-homestay milik warga. Baik itu secara online, maupun bekerja sama dengan sejumlah objek wisata, jasa tour and travel, maupun dengan pemerintah/dinas terkait.
“Ya, memang selama April ini, ada beberapa tamu yang menginap. Di tempat saya sendiri ada dua kali tamu menginap. Tapi, itu pun karena saya melakukan promosi secara mandiri. Karena itu, kalau bisa promosi dari Koperasi bisa lebih digencarkan. Misalnya, dengan membentuk tim khusus marketing. Agar semakin ramai,” kata Diani, pemilik homestay Wibisana di Desa Tamanmartani.
Hal senada juga diungkapkan pemilik homestay lainnya, Sri Maryani. Pemilik homestay Hanoman ini mengaku, selama ini pihaknya kerap mendapat tamu dari hasil usahanya mempromosikan homestay miliknya secara mandiri lewat internet. Namun, tamu-tamu tersebut biasanya hanya menginap saat ada iven tertentu saja.
“Memang, tamu yang diperoleh dari promosi koperasi itu ada satu-dua. Tapi, kurang maksimal. Kebanyakan tamu itu tahu keberadaan homestay dari hasil promosi kita sendiri. Harapan kita, ya kalau bisa promosi dari Koperasi lebih digiatkan lagi. Misalnya, dengan bekerja sama dengan pihak-pihak pengelola wisata,” katanya.