Jelang Pemilu, Harga Sembako di Manado Stabil
MANADO – Harga kebutuhan pokok di sentra perdagangan Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) masih dalam kondisi stabil menjelang Pemilu dan perayaan Paskah tahun 2019.
“Banyak kegiatan di mana-mana, tapi harga kebutuhan pokok masih terjaga stabil,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulut, Jenny Karouw, di Manado, Senin.
Pihaknya terus melakukan koordinasi, baik di provinsi maupun 15 kabupaten/kota sehingga harga akan tetap terjaga stabil dan terkendali.
“Kami setiap hari melakukan pemantauan dan pengawasan harga di sejumlah pasar tradisional Kota Manado, yang menjadi acuan, dari 15 kabupaten dan kota,” katanya.
Selain melakukan pemantauan di sejumlah pedagang, katanya, juga berkoordinasi dengan para distributor dan pemasok.
Ia menjelaskan, saat ini harga beras Bulog seharga Rp9.450 per kilogram, beras sultan Rp11 ribu per kg, beras superwin Rp12 ribu per kg, beras serayu Rp11.250 per kg, beras membramo Rp11 ribu per kg, beras serang Rp11 ribu per kg.
Untuk gula pasir seharga Rp12 ribu per kg, minyak goreng Rp11.500 per kg, tepung terigu Rp10 ribu per kg.
Daging sapi Rp110 ribu per kg, daging ayam Rp30.500 per kg, daging ayam kampung Rp75 ribu per kg, telur ayam Rp1.550 per butir, telur ayam kampung Rp2.500 per kg.
“Cabai merah Rp25.500 per kg, cabai rawit Rp45 ribu per kg, bawang putih Rp36 ribu per kg, dan tomat Rp4.500 per kg,” demikian papar Jenny Karouw. (Ant)