Masyarakat di Daerah Lumbung Padi Katingan, Minta Peningkatan Jalan

Ilustrasi - Dok CDN

Desa Jaya Makmur yang merupakan wilayah eks transmigrasi merupakan salah satu desa penghasil padi di Kabupaten Katingan. Hasil padi yang ditanam warga setempat tak hanya mampu menopang kebutuhan warga di Kabupaten Katingan.

Bahkan hasil padi dari desa itu mampu membantu Kabupaten Katingan dijadikan sebagai salah satu lumbung padi di Provinsi Kalimantan Tengah.

Berdasarkan pantauan beberapa waktu lalu, kondisi jalan di Desa Jaya Makmur cukup memprihatinkan. Sebagian jalan masih berupa tanah sehingga saat hujan akan licin dan saat kemarau jalanan akan berdebu.

Memang sebagian jalan masih ada sisa-sisa aspal, namun kondisinya sudah dipenuhi lubang yang cukup dalam sehingga menyulitkan dan membahayakan warga yang melintas.

“Kami berharap pemerintah bisa memberi perhatian dan segera memperbaiki jalan poros di desa kami, agar dana desa bisa dipergunakan memperbaiki jalan lingkungan yang kondisinya juga berupa tanah liat,” katanya.

Sementara itu, sebelumnya Gubernur Kalteng Sugianto Sabran ada empat fokus dan prioritas pemerintahannya di tahun 2020, yakni pembangunan infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan ekonomi dalam arti luas.

“Seluruh satuan kerja perangkat daerah (OPD) di lingkungan pemerintah provinsi dan kabupaten/kota se-Kalteng harus berani melakukan sejumlah terobosan,” kata Sugianto.

Dia juga mendorong Bupati dan Wali Kota untuk meningkatkan investasi di daerah masing-masing, guna perluasan lapangan kerja yang pada akhirnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus menurunkan angka kemiskinan. (Ant)

Lihat juga...