Ribuan Pemudik Berebut Keluar Kapal Saat Tiba di Pelabuhan Simboro

Ilustrasi -Dok: CDN

MAMUJU – Ribuan pemudik dari beberapa kabupaten dan kota di Provinsi Kalimantan Timur, tiba di Pelabuhan Simboro, Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, Kamis (30/5) pagi. Dari pantauan, KM Laskar Pelangi terlihat bersandar di Pelabuhan Simboro Mamuju pada Kamis pagi, sekitar pukul 07. 30 WITA.

Saat kapal merapat di pelabuhan, para penumpang langsung berhamburan keluar sambil menenteng barang bawaan mereka. Sementara, puluhan personel kepolisian yang berjaga di pintu, sempat kewalahan menghalau para penumpang yang sudah berjejal di pintu keluar pelabuhan.

Namun, kondisi itu tidak berlangsung lama setelah sejumlah personel kepolisian memblokade pintu kapal, dan menghalau para penumpang yang berdesak-desakan ingin keluar.

Salah seorang penumpang KM Laskar Pelangi, Rini, mengaku sempat kesulitan keluar dari dalam kapal akibat banyaknya penumpang di depan pintu.

“Padahal, kami tidur di dek tempat kendaraan, yakni di dekat pintu keluar, tetapi ketika kapal sudah mau bersandar, banyak penumpang berkumpul di depan pintu. Begitu pintu dibuka, mereka langsung berebutan dan berhamburan keluar,” kata Rini, yang mengaku tinggal di Muara Wahau, Kabupaten Kutai Timur, Kaltim.

Ia mengaku tidur bersama anak dan suaminya di dek paling bawah atau pada dek kendaraan, karena tidak dapat tempat di dek atas.

“Di atas penuh sesak penumpang, sehingga kami tidur di dek tempat kendaraan. Kami tidur di sela-sela mobil dan motor. Di bawah juga sudah sangat padat karena banyak orang,” ujar Rini, yang mengaku mudik untuk berlebaran bersama orang tuanya di Mamuju.

Kepala Kantor UPP Mamuju, Jondrajuis, mengatakan, terjadi lonjakan pemudik yang tiba di Pelabuhan Simboro, pada Kamis pagi atau pada H-6 Idul Fitri.

Lihat juga...