Perubahan Jakarta, Butuh Sentuhan Seni dan Keterlibatan Pemuda
Redaktur: Satmoko Budi Santoso
Selain itu Anies juga mengapresiasi hasil kolaborasi pemerintah dan swasta, sehingga menghasilkan bentuk kerjasama kolaborasi yang bermanfaat bagi warga Jakarta.
Ke depan pola kolaborasi ini akan banyak diterapkan dalam kebijakan atau program-program Pemprov DKI untuk menghadirkan Wajah Baru Jakarta.
“Apresiasi kepada para pihak atas terselenggaranya kolaborasi ini, dan para anak muda yang membawa pembaharuan, sehingga muncul karya seni yang menginspirasi,” pungkasnya.
Sementara, Dekan Fakultas Ilmu Rekayasa, Gilang Cempaka yang membawahi jurusan DKV Universitas Paramadina berharap, Pemprov DKI semakin sering memfasilitasi kegiatan anak muda agar tidak terjadi hal-hal yang negatif oleh anak muda.
“Harapan dari saya adalah warga terlibat dalam pembuatan mural lebih banyak. Tentu konsepnya dari awal lebih terarah dan saya juga mengharapkan semua warga Jakarta lebih menghargai karena seni jalanan ada untuk dinikmati bukan dicoret-coret,” tutur Gilang.
Anies turut meninjau kegiatan mural yang dilakukan oleh mahasiswa dari Universitas Paramadina. Kemudian dia meresmikan mural hasil karya kolaborasi antara Pemprov DKI Jakarata bersama iMural, BRI, dan Universitas Paramadina mahasiswa jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV) serta Hima Rupakapala Universitas Paramadina.
Diketahui usai beri sambutan, Anies ikut bergabung melukis mural di dinding bersama mahasiswa. Pertama dia mengambil warna orange dan hijau lalu mewarnai pola yang dikenakan oleh gambar ondel – ondel.
Kemudian dia bergabung bernyanyi bersama petugas kuning dari Binamarga DKI Jakarta. Setelah itu, sambil didampingi oleh Kepala Dinas Binamarga DKI Jakarta, Hari Nugroho, Anies menyambangi para petugas Binamarga yang sedang asyik bernyanyi di tempat live music.