Rekayasa Lalu Lintas HUT ke-492, Wajah Baru Jakarta

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Sigit Wijatmoko saat ditemui di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/6/2019). Foto: Lina Fitria

Sedangkan pada Malam Puncak HUT Ke-492 Kota Jakarta untuk penutupan ruas jalan yakni mulai dari ruas Jl. M. H. Thamrin sisi Timur dan Barat (dari Simpang Sarinah sampai Bundaran Hotel Indonesia), ruas Jl. Jenderal Sudirman sisi Barat (dari Dukuh Atas sampai Bundaran Hotel Indonesia).

Kemudian ruas Jl. Imam Bonjol (dari Bundaran Hotel Indonesia sampai Simpang Jl. Agus Salim)

Dengan adanya penutupan ruas jalan ini, terdapat pengalihan jalan bagi bus Transjakarta Koridor 1 (informasi detil akan diberikan PT. Transjakarta)

Sedangkan pengalihan arus lalu lintas yakni arus lalu lintas dari arah Jl. Wahid Hasyim sisi Timur yang akan belok kiri menuju Jl. M.H. Thamrin dialihkan lurus ke Jl. Wahid Hasyim sisi Barat dan arus lalu lintas dari Jl. Kebon Kacang Raya yang akan menuju Bundaran Hotel Indonesia diarahkan putar balik.

Selanjutnya arus lalu lintas dari Jl. Teluk Betung yang akan menuju Jl. Sudirman diarahkan putar balik dan arus lalu lintas dari Jl. Imam Bonjol yang akan menuju Bundaran Hotel Indonesia dialihkan belok kiri menuju Jl. Pamekasan atau belok kanan menuju Jl. Agus Salim.

Kemudian arus lalu lintas dari arah Semanggi yang akan menuju Bundaran Hotel Indonesia dialihkan belok kiri (dukuh atas) menuju Jl. R.M. Margono Djodjohadikoesoemo.

Lihat juga...