Seblak Makanan Khas Bandung yang Lezat

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

LAMPUNG – Salah satu makanan khas asal Bandung yang mulai dikenal oleh masyarakat Lampung adalah seblak.

Kuliner tradisional tersebut merupakan makanan yang terbuat dari kerupuk aci basah dikombinasikan bersama berbagai jenis bumbu rempah. Sebagai makanan tradisional, seblak kerap dikombinasikan dengan varian lain salah satunya boga bahari (seafood).

Nova, pramusaji kedai Seblak Judess menyebut, seblak kini menjadi kuliner tradisional yang dijual sebagai jajanan. Meski kuliner tradisional namun seiring perkembangan zaman berbagai varian rasa, penyajian menjadi cara penarik pelanggan.

Kedai seblak dengan jargon judess sendiri merupakan akronim dari kata juaranya pedas. Sebab salah satu ciri makanan tradisional Indonesia identik dengan rasa pedas sesuai selera masyarakat.

Seblak yang dibuat dari kerupuk basah menurut Nova sejatinya tetap memakai bahan dasar kerupuk aci basah. Namun tren masyarakat kekinian yang tertarik pada cita rasa unik, menarik dan membuat penasaran, seblak judess dibuat menjadi sejumlah variasi penyajian.

Beberapa variasi seblak kekinian tanpa meninggalkan rasa khas seblak sekaligus menyesuaikan selera agar kuliner tradisional seblak diterima berbagai kalangan.

“Kalau mendengar jajanan seblak pasti orang akan langsung mengingat makanan tradisional, namun dengan kombinasi yang unik dan penyajian berbeda membuat kuliner ini lebih terlihat kekinian,” terang Nova saat ditemui Cendana News, Sabtu (15/6/2019).

Nova menambahkan seblak semula hanya makanan ringan, namun dengan isian atau topping beragam membuat seblak menjadi makanan berat. Bahan utama seblak sekaligus bumbu tetap tidak berbeda dengan pakem utama dalam pembuatan kuliner tradisional tersebut.

Lihat juga...