Seblak Makanan Khas Bandung yang Lezat

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

Ia menyebut dalam sehari minat akan seblak varian boga bahari cukup banyak. Selain penumpang kapal eksekutif, masyarakat di sekitar Bakauheni juga menyukai seblak judess.

Ezra menikmati jajanan seblak dengan berbagai varian tambahan boga bahari – Foto: Henk Widi

Dijual dengan harga satu porsi Rp29.000, penikmat kuliner seblak judess diakuinya bisa memilih sejumlah isian. Rata-rata isian yang ditawarkan seharga Rp6.000. Level kepedasan yang diinginkan sesuai selera pelanggan disesuaikan dengan kepedasan sambal pada kuah.

Sebagai kuliner tradisional, seblak judess diakui Nova bisa dinikmati saat perjalanan di atas kapal atau saat santai di dermaga eksekutif karena disajikan memakai mangkuk lengkap dengan sendok.

Ezra, saat pertama kali menikmati seblak menyebut, rasa pedas yang khas dengan isian makanan olahan laut cocok di lidah. Sebagai makanan ringan sekaligus berat seblak menurutnya cocok dinikmati saat malam hari atau ketika musim penghujan.

Bumbu rempah yang khas dengan level kepedasan berbeda menjadi penghangat tubuh saat musim dingin.

Lihat juga...