Desa Limau Gadang Lumpo di Sumbar Garap Wisata Alam

Editor: Koko Triarko

PESISIR SELATAN – Belum lama ini, Nagari/Desa Limau Gadang Lumpo, Kecamatan IV Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat, meraih penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, tentang Program Kampung Iklim (Proklim) 2019. Desa Limau Gadang Lumpo, merupakan salah satu dari dua desa di Sumatra Barat yang menerima penghargaan bergengsi tersebut.

Wali Nagari Limau Gadang Lumpo, Nasrul Datuak Rajo Bagindo, menyebutkan, bahwa Desa Limau Gadang Lumpo merupakan perkampungan yang berbatasan langsung dengan Kawasan Hutan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS).

Berbicara keasrian lingkungan, Desa Limau Gadang Lumpo, memang patut meraih penghargaan Proklim tersebut. Pasalnya, dengan berbatasan langsung TNKS, keindahan desa ini didapuk sebagai desa yang memiliki potensi pariwisata.

“Kami pemerintah bersama masyarakat berkomitmen untuk hal yang paling utama itu, yakni menjaga dan menciptakan lingkungan yang bersih. Apalagi, adanya program dari pemerintah pusat yang menjadi Limau Gadang Lumpo masuk Proklim, kondisi di nagari/desa ini makin membaik dari waktu ke waktu,” katanya, Rabu (9/10/2019).

Melalui Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatra Barat yang turut merekomendasikan Desa Limau Gadang Lumpo ke tingkat nasional, suatu hal yang luar biasa bagi masyarakat setempat.

Wali Nagari Limau Gadang Lumpo, Nasrul Datuak Rajo Bagindo, saat memperlihatkan tropi yang diterima dari Kementerian LHK tentang Program Kampung Iklim/ Foto: Ist.

Untuk itu, dengan kini telah ditetapkannya Desa Limau Gadang Lumpo salah satu kampung yang menerima penghargaan dari Kementerian LHK, sebuah pembukitaan bahwa di desanya itu masyarakatnya peduli dengan lingkungan.

Lihat juga...