BIG Bangun 280 Stasiun Pasang Surut di Indonesia
Selain itu, pihaknya juga akan membangun 100 unit stasiun pantai di seluruh tanah air, sehingga jumlahnya bisa mencapai 337 stasiun di akhir 2024. Saat ini sudah ada 137 unit stasiun pantai di tanah air. Khusus di Maluku, dengan peresmian lima stasiun baru, maka sudah terdapat 14 stasiun Pasut. Diantaranya di PPI Eri Kota Ambon, Amahai, Tehoru dan Pulau Banda (Maluku Tengah), Namrole (Buru Selatan), Namlea (Pulau Buru), Piru (Seram Sagian Barat), pelabuhan Tutu Kembung, Larat dan Saumlaki (kabupaten Kepulauan Tanimbar), Kota Tual serta Bula (Seram bagian Timur).
Banyaknya stasiun Pasut di Maluku dikarenakankan, berdasarkan catatan sejarah, provinsi ini merupakan salah satu daerah paling rawan bencana gempa, tsunami maupun longsor bawah laut. Hal itu tidak telepasd ari letaknya yang berada di pusat pertemuan tiga subduksi di dunia yakni lempeng Eurasia, Indo-Australia dan lempeng Pasifik. (Ant)