Rayakan Imlek, Taman Impian Jaya Ancol Suguhkan Acara Unik

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

JAKARTA – Jelang perayaan Tahun Baru Imlek 2571 Taman Impian Jaya Ancol kembali menyuguhkan acara festival dengan seru dan unik.

Ancol  memberikan ragam acara yang dikemas dalam kebudayaan Tionghoa di seluruh unit rekreasi yang ada di dalamnya, mulai dari Dunia Fantasi (Dufan), Atlantis Water Adventures, Ocean Dream Samudra, Sea World Ancol, Pasar Seni, dan lainnya.

Departement Head Corporate Communications PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Rika Lestari, mengatakan, pihaknya siap menghadirkan beragam acara menarik yang dikemas dalam nuansa budaya Tionghoa di seluruh unit rekreasi yang ada di kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol.

Departement Head Corporate Communications PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Rika Lestari (kiri), VP Sea World and Ocean Dream Samudra, Rika Sudranto (tengah) dan Vice President Brand Promotion and Activation Ticha Hestiningrum Desanti (kanan) saat ditemui di Jalan Lodan Timur, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Senin (20/1/2020) – Foto: Lina Fitria

“Ada tujuh atraksi yang dapat dinikmati pengunjung, mulai dari Dunia Fantasi (Dufan), Atlantis Water Adventures, Ocean Dream Samudra, Sea World Ancol, Pasar Seni, dan lainnya,” ujar Rika di Jalan Lodan Timur, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara, Senin (20/1/2020).

Rika menjelaskan setiap pertunjukan ada waktunya, seperti di Taman Impian pada 25 Januari 2020 di kawasan Stone Area Symphony of The Sea, Pantai Timur Ancol  ada pagelaran spesial Imlek ini dimulai pada pukul 14.00 WIB hingga malam hari.

Pengunjung setia Pantai Ancol dapat menyaksikan atraksi Parade Barongsai, Barongsai Liong, dan Barongsai Tonggak Juara Dunia Kong Ha Hong

Lihat juga...