Tingkatkan Kenyamanan Pengunjung, TMII Terus Bersolek
Redaktur: Satmoko Budi Santoso
“Jadi semua kendaraan parkir di sana, kemudian untuk masuk ke dalam TMII, pengunjung dapat menggunakan mobil wisata,” ujarnya.
Manajemen TMII juga telah melakukan revitalisasi pengembangan inovasi pembangunan. Seperti perbaikan danau miniatur yang masih dalam proses pelaksanaan, dan juga gedung Teater Tanah Airku yang akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas.
Adapun Museum Indonesia, Teater Imax Keong Emas dan Taman Burung telah selesai diperbaiki, serta wahana lainnya.
“Kita bersolek dengan ragam inovasi perbaikan sarana prasarana untuk kenyamanan pengunjung,” pungkasnya.