Mayoritas Pabrik di Mukomuko Beli Sawit Harga Rendah
MUKOMUKO – Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menyebutkan saat ini mayoritas pabrik minyak kelapa sawit membeli tandan buah segar milik petani setempat dengan harga lebih rendah dibandingkan sebelumnya.
“Sebanyak tujuh dari 10 pabrik minyak kelapa sawit di daerah ini membeli tandan buah segar kelapa sawit milik masyarakat petani dengan harga lebih murah dibandingkan sebelumnya,” kata Kasi Budi Daya Perkebunan, Dinas Pertanian, Kabupaten Mukomuko, Sudianto, dalam keterangannya di Mukomuko, Bengkulu, Sabtu.
Ia mengatakan pihaknya mendapatkan data pembelian tandan buah segar kelapa sawit dari 10 pabrik pada 13 Februari 2020.
Berdasarkan data tersebut, harga pembelian tandan buah segar kelapa sawit dari tujuh pabrik turun Rp20 hingga Rp30 per kg. Sementara, harga pembelian tiga pabrik lainnya tetap atau tidak berubah.
Menurut dia, penurunan itu diduga karena pengaruh harga minyak mentah kelapa sawit atau CPO dunia yang juga turun.
Sebanyak tujuh pabrik yang membeli tandan buah segar kelapa sawit lebih murah dibandingkan sebelumnya yakni PT Sapta Sentosa Jaya Abadi (SSJA) dengan harga Rp1.550 per kg atau turun dibandingkan sebelumnya Rp1.570 per kg.
Kemudian harga sawit di PT KSM turun dari Rp1.550 menjadi Rp1.520 per kg, PT MMIL dari Rp1.530 menjadi Rp1.500 per kg, dan PT KAS dari Rp1.530 menjadi Rp1.500 per kg.
Lalu, harga sawit di PT USM turun dari Rp1.670 menjadi Rp1.610 per kg, PT BMK dari Rp1.660 menjadi Rp1.660 per kg, dan PT GSS dari Rp1.620 menjadi Rp1.590 per kg.
Sedangkan, tiga pabrik yang membeli dengan harga sama yakni PT SSS sebesar Rp1.510 per kg, PT SAP Rp1.510 per kg, dan PT DDP Rp1.550 per kg.