Mengenal Kapulasan, Rambutan Botak asal Kalimantan Tengah

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

Biji Kapulasan memiliki kandungan minyak nabati yang cukup tinggi. Menjadikan biji Kapulasan dapat digunakan sebagai bahan baku pembuatan lilin atau sabun.

“Di Mekarsari, Kapulasan kita masukkan dalam golongan tanaman langka. Walaupun ini tanaman asli Indonesia, tapi jarang ada yang menanam. Kemungkinan karena daging buahnya yang tidak ngelotok dan juga karena kulit buahnya yang sulit untuk dibuka,” ucap Anna lagi.

Hingga kini, ada sekitar 10 pohon Kapulasan yang dijadikan tanaman koleksi di Taman Buah Mekarsari.

“Rata-rata sudah berumur 15 tahun. Mekarsari melakukan perbanyakan tanaman ini dan juga melakukan pengenalan kepada pengunjung. Terutama saat ada pameran,” pungkasnya.

Lihat juga...