Rahasia Kelezatan Ikan Bakar Warung Ibu Nurci

Editor: Makmun Hidayat

LAMPUNG — Akhir pekan menjadi waktu untuk menikmati hidangan istimewa salah satunya ikan bakar. Berbagai pilihan ikan air tawar, ikan laut bisa jadi santapan lezat pada warung makan ibu Nurci.

Rahasia kelezatan ikan bakar warung makan tersebut terletak pada sambal sebagai cocolan. Nurci (65) pemilik warung makan sesuai namanya tersebut mengaku sambal yang lezat jadi resep kelezatan ikan bakar.

Memiliki warung makan dengan sajian khas ikan bakar Nurci menyebut memanfaatkan potensi di desanya. Sebab Desa Rangai Tritunggal yang ada di pesisir Teluk Lampung berada di dekat tempat pendaratan ikan. Pasokan ikan segar yang selalu terpenuhi membuat pecinta kuliner ikan bakar menjadikan warung miliknya tepat di Jalan Lintas Sumatera, Rangai Tritunggal, Katibung jadi rujukan mengobati rasa lapar.

Nurci menyebut penentu kelezatan ikan bakar ditentukan pada proses membakar ikan dan sambal. Ikan air tawar,air laut yang disiapkan dalam kondisi segar menurutnya akan diberi olesan bumbu rempah. Memakai bumbu kunyit, jahe, garam dan minyak goreng ikan yang dibakar akan memiliki rasa renyah. Penggunaan arang kayu jenis tertentu membuat ikan bakar akan memiliki aroma harum menggugah selera.

“Selain proses pembakaran ikan penentu kelezatan ikan bakar ditentukan oleh jenis sambal di warung ikan bakar milik saya sambal dengan tomat rampai yang menggugah selera,” terang Nurci saat ditemui Cendana News, Sabtu (28/3/2020).

Ibu Nurci, pemilik warung makan ikan bakar di Jalan Lintas Sumatera Desa Rangai Tritunggal Kecamatan Katibung Lampung Selatan menyiapkan tomat rampai bahan pembuatan sambal untuk berbagai jenis ikan bakar warung miliknya, Sabtu (28/3/2020). -Foto Henk Widi
Lihat juga...