Mulai Besok Jadwal Keberangkatan Kereta Api Luar Biasa Berubah
Redaktur: Satmoko Budi Santoso
SEMARANG – Selain memperpanjang masa pengoperasian Kereta Api Luar Biasa (KLB) hingga 7 Juni 2020, PT PT KAI juga mengubah jadwal keberangkatan. Per 1 Juni 2020, KLB yang menuju Jakarta dan Bandung berangkat pada tanggal ganjil, dan KLB yang menuju ke Surabaya berangkat pada tanggal genap.
“Sesuai dengan Surat Edaran dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Perkeretaapian tentang perpanjangan masa pengoperasian dari KLB, diperpanjang hingga 7 Juni mendatang. Sebelumnya, masa beroperasi KLB hanya sampai tanggal 31 Mei 2020,” papar Manajer Humas KAI Daop 4 Semarang, Krisbiyantoro, di Stasiun Tawang Semarang, Minggu (31/5/2020) petang.

Perubahan lainnya, pada masa perpanjangan KLB ini, jadwal keberangkatan kereta berubah. Sebelumnya, KLB yang menuju Jakarta dan Bandung berangkat pada tanggal genap dan KLB menuju Surabaya berangkat pada tanggal ganjil.
Sementara, untuk rute perjalanan tidak berubah. Tetap melayani enam perjalanan yang dibagi dalam tiga rute pulang pergi, yakni Jakarta-Surabaya pulang pergi melintasi jalur lintas utara (Jakarta Gambir-Cirebon-Semarang Tawang-Surabaya Pasar Turi).
Kemudian, Jakarta-Surabaya pulang pergi melintasi jalur lintas selatan (Jakarta Gambir-Yogyakarta-Solo Balapan-Surabaya Pasarturi), dan Bandung-Surabaya pulang pergi (Bandung-Yogyakarta-Madiun-Surabaya Pasar Turi).