Masa Pandemi Optimalkan Ketahanan Pangan Keluarga
“Sirkulasi air itu boros energi sehingga energi listrik dapat dihemat dengan tenaga surya,” katanya.
Bertani di pekarangan, tambahnya, dapat melahirkan sentra pertanian di perkotaan bila dilakukan komunal.
Di Bondowoso, Jawa Timur, tukang sayur keliling bukan menjual sayur ke kompleks perumahan. Tukang sayur justru membeli ke komunitas pertanian pekarangan organik di komplek tersebut.
Tri Nandar Wihendar, teknisi yang turut mengerjakan teknologi irigasi cerdas, menyampaikan bahwa bertani di pekarangan banyak diminati ibu-ibu perkotaan yang sibuk, karena dengan penerapan teknologi terkini dapat membantu memudahkan.
“Kita bisa rancang pertanian di pekarangan secara otomatis. Pertumbuhan tanaman bahkan bisa dimonitor dengan kamera,” katanya.
Bertani di pekarangan juga dapat dikombinasikan dengan beternak ikan seperti yang dilakukan Koko Kusumah, pegiat pertanian pekarangan, dengan memanfaatkan pekarangan untuk budi daya ikan lele dengan sistem bioflok.
Dengan bertani dan beternak ikan di pekarangan, tambahnya, pasokan pangan rumah tangga dapat dipenuhi secara mandiri sehingga sangat mendukung upaya pemerintah untuk mewujudkan kedaulatan pangan pada era pandemi. (Ant)