RS TC Hillers Maumere Kembali Rawat Pasien DBD
Editor: Makmun Hidayat
“Ada 4 orang di desa kami yang terserang demam berdarah. Saya juga tidak mengetahui karena badan panas tinggi dan setelah diperiksa di Puskesmas Watubaing baru dikatakan terserang demam berdarah,” ungkapnya.
Data penderita DBD di Kabupaten Sikka bulan Januari 2020 mencapai 354 kasus, Februari 719 kasus dan Maret menurun menjadi 323 kasus.
Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo sejak akhir bulan Januari 2020 mulai menetapkan status KLB DBD yang terus diperpanjang hingga tanggal 17 Maret 2020 dan status DBD dicabut. Pencabutan status DBD dilakukan pada minggu kesepuluh karena jumlah kasus terus mengalami penurunan di mana kasus tertinggi terjadi di minggu ketujuh dan mulai menurun sejak minggu kedelapan.