Banyumas Tidak Perbolehkan Resepsi dan Perlombaan HUT Kemerdekaan

Redaktur: Muhsin Efri Yanto

Sementara itu, latihan untuk upacara perayaan HUT Kemerdekaan RI juga sudah mulai dilakukan. Dalam latihan yang berlangsung di halaman Pendopo Sipanji Purwokerto, pengibaran bendera memang hanya dilakukan oleh tiga orang.

Pelatih Paskibra dari Kodim 0701 Banyumas, Pelda Asrokin mengatakan, hanya ada tujuh pelajar yang menjadi anggota Paskibra dan bertugas mengibarkan bendera pada upacara HUT RI. Dari tujuh tersebut, 3 orang bertugas untuk mengibarkan bendera, 3 orang untuk upacara penurunan bendera dan 1 orang sebagai cadangan.

“Jadi yang mengikuti pelatihan ini hanya 7 orang, tidak ada pasukan pengibar bendera seperti upacara-upacara HUT Kemerdekaan pada tahun-tahun sebelumnya,” jelasnya.

Pelatihan para anggota paskibra ini dilakukan selama tiga hari, mulai hari ini Senin (10/8/2020) sampai dengan Rabu (12/8/2020). Selanjutnya pada tanggal 13 Agustus akan dilakukan gladi kotor dan tanggal 14 Agustus dilaksanakan gladi bersih.

Lihat juga...