DLH Pesisir Selatan Optimalkan Pengurangan Timbunan Sampah

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

PESISIR SELATAN – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, menargetkan hingga pada tahun 2025 mendatang dapat mengurangi timbunan sampah di daerah itu hingga tuntas 100 persen.

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah Limbah D3 dan Pengendalian Pencemaran Lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Pesisir Selatan, Darpius Indra, mengatakan, untuk mencapai target itu, Pemkab Pesisir Selatan mengharapkan dukungan dan berkolaborasi dengan berbagai pihak.

Ia juga menyebutkan bahwa  komitmen dalam mengurangi timbunan sampah sampai ke TPA terpilah hingga 100 persen pada tahun 2025 dapat tercapai adalah  agar daerah Sumatera Barat benar-benar terlihat bersih.

“Upaya itu akan tercapai, sebab sekarang sebesar 70 persen produksi sampah masyarakat telah terpilih. Berdasarkan hal itu, sisanya tinggal sebesar 30 persen lagi,” kata dia, Rabu (16/9/2020).

Dia menjelaskan untuk menjalankan komitmen untuk mengurangi timbunan sampah di TPA tersebut, yakni dengan cara melakukan dua tahap proses pengurangan dan penanganan.

Menurutnya cara tersebut dianggap bagus sebagai pengurangan sampah dengan cara pembatasan sampah, pemanfaatan kembali, dan pendauran ulang. Sedangkan penanganan sampah dijalankan dengan tahapan pemilahan, pengumpulan, pengangkutan, pengolahan, sampai proses akhir.

Dikatakannya bahwa salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mencapai target itu adalah dari rumah tangga masyarakat yang memiliki halaman luas.

Pada pekarangan yang luas itu, dapat dibuat dua lobang untuk sampah organik dan non-organik, sehingga petugas kebersihan lebih mudah mengelola sampah sebelum diangkut ke TPA.

Lihat juga...