Kredit Macet Tabur Puja di Cilacap, Meningkat

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

Anggota Posdaya yang mendapat bantuan pinjaman modal dari program Tabur Puja beragam, mulai dari tukang bakso, penjual pecel keliling, warung–warung kecil dan lain-lain.

Salah satu penerima bantuan modal Tabur Puja, Ibu Nunung dari Desa Salebu, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap mengatakan, bantuan pinjaman modal dari Tabur Puja digunakan untuk menambah barang dagangan di warung miliknya.

Selama ini semuanya berjalan lancar dan ia setiap bulan juga selalu rutin membayar angsuran. Namun, sejak mulai pandemi Covid-19 ini, banyak pelanggan warungnya yang berhutang terlebih dahulu.

Hal tersebut, tentu berdampak terhadap pemasukannya dan kelancarannya dalam membayar angsuran. Sebab, sebagian modal terhenti di hutang pelanggan dan secara otomatis pemasukannya juga berkurang.

Lihat juga...