Wisata Air Setu Pedongkelan Ramai Dikunjungi Wisatawan
Editor: Makmun Hidayat
JAKARTA — Setu Pedongkelan menjadi destinasi wisata air bagi keluarga. Objek wisata yang berada di perbatasan Kelurahan Pekayon, Jakarta Timur dan Depok, Jawa Barat, ini selalu ramai dikunjungi wisatawan.
Animo pengunjung sangat antusias untuk wisata mengelilingi hamparan air di Setu Pedongkelan seluas 5 hektare ini. Sambil mengayuh pedal perahu angsa, mereka sangat senang terlihat bercanda di atas perahu. Mereka pun melambaikan tangan kepada anggota keluarganya yang duduk di teras saung tepian setu.
“Ini anak saya minta naik perahu angsa, dia senang banget. Saya juga ngajak saudara jalan-jalan ke setu, mumpung libur ya,” kata Nur, warga Tugu, Cimanggis, Jawa Barat, kepada Cendana News saat ditemui di area Setu Pedongkelan, pada Minggu (29/11/2020).
Nur mengaku dirinya kerap wisata ke Setu Pedongkelan, apalagi jika anaknya sudah merengek minta anak perahu angsa. Menurutnya, anaknya senang naik perahu angsa karena dirasa dapat menikmati pemandangan setu dari atas perahu.
“Senang aja lihat pemandang dari tengah setu sambil gowes perahu angsa,” ujar Adelia, sang anak.
Handianto, warga Condet, Jakarta Timur baru pertama kali mengajak keluarganya ke Setu Pedongkelan ini.
“Tahu setu ini sudah lama, tapi baru kali ini wisata ke sini. Lumayan nyaman juga tempatnya, dan anak saya senang naik perahu angsa. Dia tadi yang gowes pedal perahunya,” ujar Handianto kepada Cendana News.