Libur Nataru, Operasional Objek Wisata di Lamsel Dibatasi
Redaktur: Satmoko Budi Santoso
Prioritas kunjungan hanya diberikan bagi warga asal wilayah setempat dan melarang warga asal luar wilayah.
“Kami tetap hati-hati untuk mengizinkan pengunjung asal luar wilayah berkunjung, apalagi dari zona merah penyebaran Covid-19,” cetusnya.
Obwis perbukitan yang sedang hits, bukit Pematang Sunrise di Desa Kelawi, Kecamatan Bakauheni jadi salah satu obwis yang banyak dikunjungi.
Samsul Bahri, pengelola wisata alam tersebut mengaku, pengelola telah melakukan penyiapan tempat cuci tangan dan penyanitasi tangan. Setiap pengunjung sebutnya akan dicek suhu tubuh saat akan masuk obwis tersebut.
Saat libur pergantian tahun, lokasi dengan pemandangan laut Selat Sunda dipesan oleh pehobi wisata alam. Sebagian wisawatan yang akan berkunjung sebutnya wajib mendaftar.
Area berkemah yang disiapkan akan dibatasi. Selama libur Nataru obwis tersebut masih kerap dikunjungi wisatawan yang ingin menikmati suasana alam perbukitan.