Tempat Tidur RSD Wisma Atlet Terisi 74,59 Persen

Sejumlah petugas tenaga kesehatan, bersiap untuk didekontaminasi usai bertugas di Rumah Sakit Darurat COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran di Jakarta, Kamis (12/11/2020) – Foto Dok Ant

JAKARTA – Ruang rawat inap di Tower 4, 6, dan 7 Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta terisi 3.300 pasien dari 4.424 tempat tidur yang tersedia, atau terisi 74,59 persen pada Rabu (30/12/2020).

“Pasien rawat inap terkonfirmasi positif di Tower 4, 6 dan 7 (sebanyak) 3.300 orang, 1.689 pria, 1.611 wanita,” ujar Kepala Penerangan Kogabwilhan I, Kolonel Marinir Aris Mudian, Rabu (30/12/2020).

Aris mengatakan, dari 555 orang masih mengisi ruangan isolasi mandiri Tower 5 RSD Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta pada Rabu, terdiri dari 387 pria dan 168 wanita. Jumlah tersebut berkurang 70 orang, dari jumlah yang dilaporkan pada Selasa (29/12/2020) yang mencapai 625 orang terdiri dari 433 pria dan 192 wanita.

Berdasarkan data tempat tidur yang dibagikan Kolonel Marinir Aris Mudian, pada 21 September 2020, Tower 6 memiliki 1.300 tempat tidur, Tower 7 memiliki 1.578 tempat tidur, Tower 4 Wisma Atlet memiliki 1.546 tempat tidur, dan Tower 5 memiliki 1.570 tempat tidur. Pemerintah pertama kali membuka Tower 6 dan 7 Wisma Atlet sebagai RSD khusus penanganan COVID-19 sejak 23 Maret 2020. Tower tersebut digunakan sebagai ruang rawat inap pasien COVID-19, dengan gejala ringan hingga sedang.

Kemudian, pemerintah membuka lagi Tower 4 dan 5 yang dikhususkan menjadi ruang karantina pasien dengan kondisi tanpa gejala (asimtomatis), dan pasien yang tidak punya tempat untuk melakukan isolasi mandiri sejak pengambilan spesimen diagnosis konfirmasi COVID-19. Tower 5 lebih dulu dioperasikan, untuk isolasi mandiri daripada Tower 4, yaitu pada 15 September 2020. Selanjutnya, Tower 4 baru mulai dioperasikan pada 21 September 2020.

Lihat juga...