Bayern Bekuk Freiburg 2-1

Pergantian tiga pemain yang dilakukan Freiburg menuai hasil. Mantan penyerang Bayern, Petersen, baru 25 detik berada di lapangan ketika menerima operan Hoefler, untuk kemudian menyamakan kedudukan melalui sentuhan pertamanya. Meski demikian, seperti yang kerap mereka perlihatkan musim ini, Bayern mampu memulihkan keunggulannya. Bola operan Kingsley Coman dari sisi kiri, diarahkan kepada Sane yang meneruskannya untuk diubah menjadi gol oleh Mueller.

Bayern, masih memiliki dua peluang bagus lagi saat upaya Lewandowski dan pemain pengganti Corentin Tolisso digagalkan kiper tim tamu. Namun Freiburg, hampir mengamankan satu poin saat sepakan Petersen membentur mistar gawang. (Ant)

Lihat juga...