Warung Damandiri Samiran Berencana Buka Cabang Baru di Sejumlah Lokasi
Editor: Mahadeva
YOGYAKARTA – Koperasi Sahabat Damandiri Sejahtera Samiran, selalu pengelola unit usaha warung Damandiri di kawasan wisata Selo, Boyolali Jawa Tengah, berencana mengembangkan usaha mereka. Membuka sejumlah cabang baru, di sejumlah lokasi akan menjadi pilihan di 2021 ini.
Hal tersebut diungkapkan Manager Umum Koperasi Sahabat Damandiri Sejahtera Samiran, Bayu Pramana kepada Cendananews. Bayu menyebut, hingga saat ini pihaknya masih melakukan survey, guna mendapatkan lokasi pendirian unit cabang warung tersebut.
Meski begitu ia memastikan, pembukaan cabang warung tersebut akan dilakukan di beberapa wilayah dusun. Tujuannya agar lebih mereta. “Kita masih berupaya untuk memaksimalkan unit yang sudah ada. Meskipun memang ada rencana tahun ini untuk membuka cabang di beberapa lokasi baru. Agar lebih merata,” ujarnya.
Pemerataan yang dimaksud adalah, pemerataan dalam hal pengembangan kawasan wisata di wilayah Desa Cerdas Mandiri Lestari Samiran, yang merupakan desa binaan Yayasan Damandiri. Mengingat selama ini pengembangan kawasan wisata masih terkonsentrasi di sejumlah titik tertentu saja.
Dengan kondisi bentang alam yang dimiliki, Desa Cerdas Mandiri Lestari Samiran, sebenarnya memiliki potensi besar dalam pengembangan usaha di sektor pariwisata. Hal itu dibuktikan dengan keberhasilan program Desa Cerdas Mandiri Lestari, yang dijalankan Yayasan Damandiri sejak sekira tiga tahun terakhir.
Keberadaan sejumlah unit usaha seperti Homestay, Warung Damandiri, hingga objek wisata Taman Bunga, yang dikelola Koperasi Sahabat Damandiri Sejahtera Samiran sejak beberapa tahun terakhir, terbukti mampu menggairahkan sektor pariwisata di kawasan lereng gunung Merapi-Merbabu. Selain mampu meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat disekitarnya secara signifikan, program Desa Cerdas Mandiri Lestari, yang dijalankan Yayasan Damandiri juga mampu memotivasi warga untuk bersama-sama menggarap potensi wisata yang selama ini seolah terlupakan.