Bawa Pulang Poin Penuh dari Markas Villa, Tottenham Dekati Empat Besar

Penyerang Tottenham Hotspur, Carlos Vinicius (tengah), melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya seusai mencetak gol ke gawang Aston Villa, dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Villa Park, Birmingham, Inggris, Minggu (21/3/2021) waktu setempat - Foto Ant

JAKARTA – Tottenham Hotspur, semakin mendekati empat besar klasemen Liga Inggris, selepas menang 2-0 di markas Aston Villa, dalam laga tunda pekan ke-18 di Stadion Villa Park, Birmingham, Inggris, Minggu (21/3/2021) waktu setempat atau Senin (22/3/2021) dinihari WIB.

Gol-gol Carlos Vinicius dan Harry Kane, membuat Tottenham kini naik ke posisi keenam klasemen dengan koleksi 48 poin. Posisinya terpaut tiga poin dari empat besar. Sedangkan Villa (41), yang sudah empat pertandingan beruntun tak merasakan kemenangan, tertahan di urutan ke-10.

Tim besutan Jose Mourinho, yang tengah pekan kemarin secara memalukan tersingkir dari 16 besar Liga Europa, berusaha mengobati kekecewaan itu. Tetapi peluang yang mereka ciptakan dalam situasi serangan balik, berakhir dengan umpan silang Sergio Reguilon, berhasil dihalau barisan pertahanan Villa.

Villa, balas mengancam lewat kerja sama Trezeguet dan Ollie Watkins, tetapi kiper Hugo Lloris sigap mengamankan bahaya, sebelum kemudian Matt Target membuang umpan silang terukur kiriman Bertrand Traore. Pada menit ke-29, Vinicius membuka keunggulan tim tamu, setelah memanfaatkan sebuah serangan berbahaya Tottenham, akibat sapuan blunder kiper Emiliano Martinez.

Villa tak mampu menciptakan peluang berarti untuk mencetak balasan dan tiga menit jelang turun minum gawang mereka justru terancam lagi. Beruntung tembakan voli, Tanguy Ndombele, masih mendarat di atas gawang. Tiga menit memasuki babak kedua, Kane mendapat peluang, setelah Matty Cash melakukan blunder di area pertahanan Villa. Tetapi tembakannya melenceng setelah berbelok mengenai Tyrone Mings.

Lihat juga...