Chelsea Menang Meyakinkan atas Porto di Leg Pertama

Bek Chelsea, Ben Chilwell (kanan), melakukan selebrasi bersama Cesar Azpilicueta, seusai mencetak gol ke gawang Porto dalam leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Ramon Sanchez-Pizjuan, Sevilla, Spanyol, Rabu (7/4/2021) waktu setempat - Foto Ant

Pada menit ke-71, Marega jatuh di dalam kotak penalti Chelsea didorong oleh Cesar Azpilicueta, tetapi wasit Slavko Vincic menyatakan insiden itu tidak cukup untuk berbuah hadiah penalti. Chelsea, perlahan tapi pasti mulai mengambil alih kendali permainan, tetapi tidak terburu-buru melancarkan serangan. Hingga pada menit ke-84, Christian Pulisic hampir mencetak gol kedua bagi timnya, jika saja tembakannya tak membentur tiang gawang.

Semenit berselang, Chelsea akhirnya mampu menggandakan keunggulan mereka memanfaatkan kesalahan Corona, yang kehilangan penguasaan bola. Chilwell mencurinya sebelum melewati hadangan Marchesin, serta mencetak gol ke gawang yang sudah tak bertuan, untuk mengunci kemenangan 2-0 bagi tim besutan Thomas Tuchel. (Ant)

Lihat juga...