Situ Ciburuy, Wisata Alam yang Murah di Bandung Barat

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

Selain menjadi objek wisata, Situ Ciburuy juga kerap dijadikan tempat berlatih bagi para atlet pecinta olahraga dayung. Menurut Rafan, salah seorang pedayung, berlatih di sana dididik langsung oleh pelatih profesional.

“Memang kalau atlet rata-rata di sini latihannya. Biasanya pagi dan sore banyak yang latihan. Kalau saya sendiri setiap Rabu dan Minggu saja latihanya,” ujar Rafan.

Lebih lanjut Rafan menyebut, bahwa mendayung di Situ Ciburuy sangat mengasyikkan. Selain lokasinya yang sejuk dan airnya yang bersih, track atau alur mendayung pun pas bagi pemula seperti dirinya.

“Kalau pemula biasanya daftar dulu. Jadi member, kemudian baru dibuatkan jadwal pelatihannya. Ini lokasinya bagus dan cocoklah untuk pemula, apalagi untuk para atlet,” pungkas Rafan.

Untuk mencapai Situ Ciburuy, Anda yang berada di Kota Bandung hanya perlu berangkat ke arah Barat Kota Bandung menuju Cianjur. Sesampainya di Padalarang, carilah terminal Damri Padalarang di sebelah kanan, dan Anda akan melihat luasnya hamparan air Situ Ciburuy.

Begitu pun bagi Anda yang berada di Kota Jakarta, Anda bisa langsung keluar gerbang tol Padalarang, lalu ambil jalur tujuan Cianjur. Lanjutkanlah perjalanan Anda sampai menemukan terminal Damri Padalarang.

Lihat juga...