“Ini membuktikan jika tren Covid-19 masih mengintai kita, karena itu jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan di mana pun kita berada,” kata Rahmadi.
Data yang dicatat oleh RSUDZA menunjukkan, kasus konfirmasi positif yang terlacak di rumah sakit plat merah itu mencapai 1.639 orang. Sebanyak 358 orang meninggal dunia dan sembuh sebanyak 1187 orang.
Selain itu juga ada 928 orang yang kategori discarded atau sudah dinyatakan negatif serta telah menjalani isolasi.
“Mari kita berdoa agar situasi ini makin membaik, agar kita bisa beraktivitas seperti biasa kembali,” demikian Rahmadi. (Ant)