Koperasi Jaya Mandiri Sejahtera Dorong Pembangunan ‘Rest Area’ di Bukit Soeharto

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

Selain pembangunan rest area, Wahyu juga menyebut masih perlunya pembangunan lanjutan kawasan Bukit Soeharto seluas kurang lebih 6 hektare, yang saat ini baru mencapai sekitar 60 persen. Pembangunan itu meliputi wahana permainan untuk anak-anak, spot-spot foto selfie bagi pengunjung, hingga pembenahan pusat kuliner dan oleh-oleh yang berada tepat di sisi timur Bukit Soeharto.

Objek wisata Bukit Soeharto di Desa Cerdas Mandiri Lestari (DCML) Badegan, Ponorogo, Jawa Timur, Kamis (19/8/2021) – Foto: Jatmika H Kusmargana

“Pembangunan lanjutan Bukti Soeharto ini juga terus kita dorong. Mengingat sampai saat ini masih banyak sekali yang perlu dibenahi. Mestinya masa pandemi seperti sekarang ini, merupakan saat yang tepat bagi objek wisata untuk melakukan pembenahan-pembenahan. Karena objek wisata ditutup dan tidak ada pengunjung,” jelasnya.

Sebagaimana diketahui, sejak 2018 Ialu, Yayasan Damandiri menetapkan Desa Badegan Ponorogo, sebagai desa binaan program Desa Cerdas Mandiri Lestari.

Lewat program ini Yayasan Damandiri berupa mengatasi persoalan kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Badegan melalui berbagai program pemberdayaan.

Selain mendirikan koperasi Jaya Mandiri Sejahtera sebagai motor penggerak ekonomi, Yayasan Damandiri juga memberikan akses pinjaman modal usaha bagi warga miskin melalui program Modal Kita.

Sementara di sektor pariwisata, Yayasan Damandiri merenovasi total dan menata ulang Bukit Soeharto, sebagai objek wisata baru di wilayah perbatasan Wonogiri Jawa Tengah dan Ponorogo Jawa Timur ini.

Lihat juga...