PGRI Jateng Minta Pelaksanaan PTM Dilakukan Secara Dinamis

Editor: Makmun Hidayat

Muhdi menilai saat ini, sudah banyak sekolah yang sudah siap melaksanakan PTM,  termasuk memenuhi persyaratan yang diwajibkan dalam pelaksanaan PTM.

“Sekolah harus duduk bersama, menyosialisasikan PTM Terbatas kepada orang tua, bekerja sama dengan komite sekolah, sehingga orang tua pun memiliki pemahaman yang baik tentang pentingnya PTM Terbatas ini,” tegas Muhdi.

Dalam kesempatan terpisah, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo memaparkan saat ini, Jateng masih belum melaksanakan PTM Terbatas. Dirinya justru meminta agar dilakukan uji coba kembali PTM, untuk mengecek kesiapan sekolah. Termasuk sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam menunjang PTM tersebut.

“Memang saat ini, sudah banyak wilayah kabupaten kota di Jateng, yang sudah turun level PPKM dari level 4 ke level 3, namun saya meminta  agar tidak terjadi euforia karena adanya penurunan level tersebut. Termasuk adanya sejumlah sekolah Di beberapa daerah jenjang TK, SD, SMP juga ada yang sudah masuk. Saya ingatkan kembali, agar semua mengikuti ketentuan dan protokol kesehatan harus tetap dilaksanakan dengan ketat,” terangnya.

Dirinya mengakui seiring dengan penurunan level tersebut, sejumlah kabupaten/kota di Jateng, sudah mengusulkan penerapan PTM bagi siswa yang ada di wilayah tersebut.

“Saya minta agar Bupati/Wali Kota tidak boleh gegabah. Nanti dulu, uji coba saja dulu. Termasuk sekolah, nanti dulu. Saya sudah siapkan aturan umum terkait PTM itu agar dipedomani. Saya minta itu ditaati, agar seluruh Jateng bisa sama,” pungkasnya.

Lihat juga...