Jenderal Mark Milley Mengaku Pedih Usai Penarikan Pasukan dari Afghanistan
WASHINGTON – Kepala Staf Gabungan Amerika Serikat (AS), Jenderal Mark Milley, mengaku merasakan “kepedihan dan kemarahan” serta emosi yang campur aduk dari banyak orang di militer, setelah AS menyelesaikan penarikan pasukan dari Afghanistan, termasuk upaya evakuasi yang menelan korban 13 tentara.
Hampir 2.500 orang Amerika tewas dalam perang AS terlama itu, termasuk 13 tentara yang menjadi korban serangan bom bunuh diri oleh ISIS di luar bandara Kabul, pekan lalu.
Banyak dari mereka masih bayi ketika serangan teroris 11 September 2001 terjadi di AS, dan kemudian memicu konflik di Afghanistan hampir 20 tahun yang lalu.
Taliban yang digulingkan Amerika dari kekuasaan, lalu berjuang selama dua dekade, mengambil alih negara itu bulan lalu setelah militer Afghanistan yang dilatih AS porak poranda.
“Kepedihan dan kemarahan saya sama seperti keluarga yang berduka, sama seperti para prajurit yang berada di lapangan,” kata Jenderal Mark Milley.
Dia berbicara kepada wartawan untuk pertama kali sejak militer AS menyelesaikan penarikan pasukan, pada Senin.
Di awal pembicaraan, Milley mengatakan, “Tidak kata-kata yang bisa disampaikan oleh saya atau menteri pertahanan atau presiden atau siapa saja, untuk membawa kembali mereka yang telah gugur.”
Selain 13 anggota militer yang tewas pada Kamis, belasan lainnya terluka dan dievakuasi dari Kabul.
“Ini hal yang sulit,” kata Milley. “Perang itu sulit, kejam, brutal dan tak kenal ampun.”
Milley menambahkan, dirinya adalah tentara profesional dan berusaha “menahan” rasa sakit dan amarahnya.
Beberapa tentara aktif dan veteran mempertanyakan apa artinya tugas mereka di Afghanistan, setelah Taliban mengambil alih Afghanistan.