KLHK Terus Upayakan Percepatan Pengukuhan Kawasan Hutan

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

Isro mengimbau kepada KLHK agar dapat memberikan informasi kepada publik terkait progres pengukuhan kawasan hutan ini.

“Sehingga publik bisa mengetahui perkembangannya seperti apa dan mana saja yang sudah ada tata batas dan yang sedang dikerjakan. Hal ini juga menjadi bagian dari hak publik untuk dapat melakukan aduan dan bagian dari partisipasi publik,” ujarnya.

Ia juga meminta agar dilakukan integrasi kerja dari 4 kelompok tim, yaitu Panitia Tata Batas, Tim Inver PPTPKH, Tim Pelaksana PPTPKH dan Tim Pengembangan Ekonomi.

“Integrasi kerja yang dimaksud adalah yang sesuai dengan prioritas untuk pengukuhan kawasan hutan,” pungkasnya.

Lihat juga...