Bisnis Kudapan ‘Street Food’ Alternatif Usaha di Bandar Lampung

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

“Kunci mendapat keuntungan dengan memperhatikan keinginan pasar, selera pasar misalnya pernah ada tren sate taican, thai tea dan sejumlah kudapan dan minuman ringan bisa diikuti,” ulasnya.

Susanti menyebut menjual menu makanan sate jamur dan tahu pedas. Sementara salah satu anggota keluarganya memilih menjual ayam goreng, soto ayam.

Berbagai menu makanan ringan hingga berat diakuinya bisa menjadi alternatif bagi pelaku usaha kuliner pinggir jalan. Beberapa rekan di sekitar tempat tinggalnya bahkan memilih berjulan jagung bakar hingga minuman bandrek.

Stevani, salah satu warga Bandar Lampung mengaku ia bisa menikmati suasana malam di Taman Gajah. Lokasi yang menyediakan berbagai menu kuliner jadi pilihan baginya bersama sang keponakan.

Berbagai makanan kekinian seperti mozarella sebutnya bisa dicicipinya. Sejumlah kudapan atau makanan ringan sebutnya dibeli dengan harga terjangkau.

Lihat juga...