Optimalkan Pelayanan Kesehatan, Kelurahan Susukan Lakukan ‘Swab’ Keliling

Redaktur: Satmoko Budi Santoso

Untuk swab keliling ini telah dilakukan sejak Agustus 2021. Namun saat tsunami Covid-19, pelaksanaan swab diadakan dengan mengundang warga yang terkontak erat dengan yang positif. Untuk melakukan tes swab di puskesmas Ciracas.

Dalam upaya mengoptimalkan kesehatan bagi warga, kemudian diadakan ACF pendekatan langsung ke masyarakat.

“Akhir September lalu, kecamatan Ciracas sudah level 1. Tapi kita kan masih ikut tingkat nasional, meningkat lagi kayaknya mulai agak naik lagi. Makanya dibagi ada swab keliling, ada yang ke sekolah dan tim vaksinator,” tandasnya.

Selain tes swab, diadakan juga pemeriksaan gula darah dan kolesterol bagi warga RT 06 RW 02. Mengingat kata Rini, selama pandemi pelayanan Posyandu dihentikan, sehingga dalam kegiatan ACF ini dibarengi pemeriksaan kesehatan lainnya.

“Ini ACF dan terintegrasi screening penyakit tidak menular yang dilaksanakan dengan swab, dan periksa gula darah serta kolesterol,” jelasnya.

Ketua RT 06/02 Susukan, Harun menyambut baik swab keliling bagi warganya. Apalagi menurutnya, wilayahnya pernah berada di zona merah.

Ketua RT 06/02 Susukan, Harun ditemui Cendana News di sela-sela kegiatan swab keliling di wilayah RT 06 RW 02, Kelurahan Susukan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Jumat (8/10/2021). Foto: Sri Sugiarti.

“RW 02, pusat zona merah Covid-19 ya di wilayah RT 06 ini, itu bulan Juni. Sekarang sudah zona hijau. Tapi kan tetap harus waspada optimalkan kesehatan warga. Dan swab ini untuk deteksi, pencegahan,” pungkas Harun.

Lihat juga...